Bawaslu Tuban Serap Perspektif Jurnalis dalam Evaluasi Pengawasan Pilkada
|
Tuban – Bawaslu Kabupaten Tuban mengikuti kegiatan Ngabuburit Pengawasan Bawaslu RI edisi ke-8 yang disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Bawaslu RI pada Kamis, 13 Maret 2025. Kegiatan ini mengangkat tema “Evaluasi Pengawasan Pilkada dalam Potret Jurnalis”.
Hadir sebagai narasumber dalam diskusi tersebut yakni Achmad Satryo, Ketua Koalisi Pewarta Pemilu dan Demokrasi, serta Luviana, Pemimpin Redaksi Konde.co. Keduanya menyampaikan refleksi kritis tentang pelaksanaan pengawasan Pilkada dari sudut pandang kerja-kerja jurnalistik di lapangan.
Dalam paparannya, para narasumber menyoroti peran media sebagai mitra strategis pengawasan pemilu, khususnya dalam mengungkap praktik-praktik yang berpotensi melanggar aturan serta menyuarakan kepentingan publik. Jurnalisme dinilai menjadi salah satu instrumen penting dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas proses Pilkada.
Bagi Bawaslu Kabupaten Tuban, keikutsertaan dalam Ngabuburit Pengawasan ini menjadi sarana penting untuk memahami bagaimana kinerja pengawasan Pilkada dipotret dan dinilai oleh insan pers. Perspektif jurnalis memberi masukan berharga dalam memperbaiki pola komunikasi publik, keterbukaan informasi, serta kemitraan dengan media di daerah.
Melalui forum ini, Bawaslu Tuban semakin memperkuat komitmennya untuk membangun hubungan yang sehat dan profesional dengan media massa, sebagai bagian dari upaya menciptakan pengawasan Pilkada yang lebih transparan, kredibel, dan dipercaya masyarakat.
Penulis: Toifurrohim